kubet.page – Piranha adalah spesies ikan yang sering diangkat dalam cerita film. Ikan piranha digambarkan sebagai pemangsa ganas, agresif, serta memiliki gigi-gigi runcing yang hidup di Sungai Amazon. Namun apakah piranha adalah ikan gana seperti apa yang digambarkan pada cerita film? berikut ini adalah penjelasan selengkapnya.
Ikan piranha merupakan bagian dari subfamili Serrasalminae yang termasuk dalam keluarga Characidae. Piranha ialah ikan air tawar yang berasal dari sungai-sungai di kawasan Amerika Selatan. Selain sungai, habitat piranha juga meliputi rawa, danau dan waduk.
Ikan ini sering digambarkan sebagai ikan predator ganas yang selalu memangsa ikan lain atau bahkan manusia yang tercebur ke sungai. Akan tetapi, sebenarnya ikan piranha bukanlah ikan karnivora. Piranha sejatinya merupakan ikan omnivora atau ikan yang mengonsumsi apapun, termasuk tanaman air.
Hingga saat ini jumlah total spesies piranha belum diketahui dan masih diperdebatkan. Namun menurut perkiraan, setidaknya ada sekitar 30 hingga 60 jenis piranha.
Habitat asal ikan piranha adalah perairan di lembah Amazon, Orinoco, sungai Guianas, Paraguay, dan sungai Sao Francisco. Akan tetapi, pada masing-masing tempat tersebut terdapat da perbedaan besar antar spesies.
Hingga kini ada 39 spesies ikan piranha yang telah teridentifikasi, 25 spesies berasal dari Amazon, 16 dari Orinoco, 3 dari Paraguay, dan 2 dari Sao Fancisco. Ada spesies piranha yang hanya hidup dengan sejenisnya. namun ada pula spesies yang hidup bersama, misalnya 7 jenis piranha yang hidup di sungai Venezuela.
Selain di Amerika Selatan, piranha juga ditemukan di Danau Kaptai, Bangladesh bagian tenggara. Populasi piranha yang jauh dari habitat asalnya ini menimbulkan pertanyaan. Berdasarkan penelitian diduga persebaran ikan ini disebabkan oleh pedagang ilegal yang melepas ikan piranha ke danau untuk menghindari penangkapan. Selain di Bangladesh, piranha juga ditemukan di sungai Lijiang, China.